Acer Luncurkan Laptop Khusus Gaming : Acer Predator 15
Laptop Gaming Acer Predator 15 secara resmi telah
diluncurkan di Indonesia. Pre-order Acer Predator 15 telah dibuka di toko
online Lazada Indonesia pada 14 – 22 Desember 2015 dan mulai dikirim pada 8
Januari 2015. Harga yang ditawarkan oleh Acer Predator 15 adalah Rp 28 juta.
“Kami mengumumkan
kabar gembira bagi para gamers di Indonesia dengan meluncurkan Acer gaming
series untuk pasar Indonesia, mulai dari perangkat gaming multi-platform
terlengkap di dunia, yaitu Predator Series yang diperuntukkan untuk hardcore
gamers,” kata Herbet Ang, President Director Acer Indonesia.
Laptop Gaming Acer Predator 15 ini masih mengusung layar
berukuran Predator 15,4 inci WLED dengan resolusi full HD 1920 x 1080 piksel
yang mengusung teknologi panel IPS (In-Plane Switching) untuk memastikan
tampilan layar yang cemerlang dan sudut pandang yang luas. Acer generasi baru
ini menggunakan sistem operasi Windows 10 besutan Microsoft.
Sektor dapur pacu, laptop gaming Acer Predator 15 ini
menawarkan kinerja yang tinggi di kelasnya dengan mengandalkan tenaga dari
prosesor Intel Core i7-6700HQ quad-core generasi Skylake berkecepatan 2,6GHz
dengan Turbo 3,5GHz yang didukung oleh memori RAM berkapasitas 16GB DDR4 yang
bersifat upgradeable maksimal 64GB untuk mendukung performanya.
Sektor grafis, laptop gaming Acer ini cukup gahar dengan
mengandalkan kartu grafis dari dua buah Nvidia GeForce GTX 970 yang powerful.
Nvidia GeForce GTX 970M yang digunakan Acer Predator 15 ini mengusung 1280 CUDA
core berkecepatan 924MHz dan turbo yang tidak diketahui yang dipadukan
antarmuka memori 192-bit dan dapat dipadukan dengan memori GDDR5 dengan
kecepatan 5GHz dengan kapasitas 3GB.
Acer membekali laptop gaming Predator 15 dengan hard disk
berkapasitas 1TB yang ditandemkan dengan SSD (Solid State Drive) 128GB.
Konektivitas Predator 15 ini juga cukup lengkap dengan dukungan WiFi,
Bluetooth, USB Type C, 3 port USB 3.0, port HDMI, dan card reader. Laptop ini
juga didukung oleh baterai berkapasitas 8 cell 88wHr, seperti yang dilansir
dari Kompas.
Post a Comment